Kilas Balik 10 Top Pencarian 2010

Bagikan ke teman :
...
Bisnis forex adalah salah satu bisnis online yang sangat diminati saat ini ditengah wabah pandemi yang tak kunjung usai. Justru pandemi saat ini bisa menjadi opportunity bagi kita untuk mendapatkan peluang meraih penghasilan tambahan. Segera BUKA AKUN kamu dan isi depositmu dan mulai Trading sekarang !!! Cara Buka Akun | Cara Deposit


Sepanjang tahun, sangat banyak kata kunci yang dicari di Yahoo!. Ini adalah sepuluh pencarian paling populer dari berbagai kategori. Yang ada di dalam daftar ini adalah topik yang paling diperbincangkan selama tahun 2010.

1. Luna Maya

Aktris merangkap model yang juga pernah mencoba menyanyi ini beberapa kali menjadi perhatian. Kemarahannya terhadap acara infotainment pernah menjadi sorotan.

Yang paling menggugah perhatian adalah soal skandal rekaman video percintaan dengan pacarnya, Nazriel Irham alias Ariel, vokalis Peter Pan.

2. Gempa Bumi

Kata kunci gempa bumi berkali-kali muncul dalam pencarian populer. Misalnya saat gempa bumi Haiti, Januari 2010, hingga saat gempa bumi Mentawai yang memicu tsunami, Oktober 2010.

3. Keong Racun

Pertengahan tahun 2010, lagu Keong Racun mendadak popular. Aslinya dinyanyikan Lissa, lagu ciptaan Kang Abuy itu menjadi latar video karaoke Sinta Nurmansyah dan Jovita Adityasari, dua mahasiswi di Bandung.

Video itu menyebar seperti virus di berbagai jejaring sosial. Kedua mahasiswi, Sinta dan Jojo, lalu beroleh ketenaran tingkat nasional.

4. Ariel Peterpan

Nazriel Irham, nama asli Ariel, populer setelah rekaman video percintaannya dengan pacarnya, Luna Maya, juga dengan presenter Cut Tari, menyebar. Bahkan Presiden pun mengomentari dampak penyebaran video yang juga diberitakan media asing itu.

Ariel lalu menyerahkan diri ke polisi, yang menahannya sebagai tersangka penyebar pornografi. Sempat dijerat UU Informasi dan Transaksi Elektronik yang bisa membuatnya lama mendekam di penjara, penyidik lalu mengganti jerat hukum dengan pasal pidana. Ariel kini menjadi tahanan jaksa, menunggu proses pengadilan.

5. Krisdayanti

Penyanyi ini ramai dibicarakan terkait keretakan rumah tangganya dengan Anang Hermansyah, penyanyi, produser, yang juga juri Indonesian Idol. Sorotan terhadap Krisdayanti berlanjut saat ia menjalin hubungan dengan Raul Lemos, pengusaha yang berdomisili di Timor Leste.

6. Sri Mulyani

Mantan Menteri Keuangan Kabinet Indonesia Bersatu ini tak lama melanjutkan kerjanya di Kabinet Indonesia Bersatu II. Ia sempat dicecar di DPR terkait skandal penyelamatan dana publik di Bank Century.

Mei 2010, Sri Mulyani Indrawati ditunjuk Bank Dunia menjadi salah satu direktur. Kepindahannya menuai berbagai pendapat. Penyerangnya menghujat, sementara pendukungnya menyayangkan kepergian pembersih Departemen Keuangan itu.

7. Badai Matahari

Siklus kegiatan matahari yang melontarkan partikel, radiasi gelombang elektromagnetik, plasma berenergi tinggi, dan lain-lain yang bisa mencapai bumi, ini makin heboh ketika dikait-kaitkan dengan ramalan bangsa Maya yang diterjemahkan sebagian orang sebagai hancurnya peradaban dunia pada 2012.

Menurut badan-badan peneliti antariksa, badai matahari menguat intensitasnya dalam kurun tahun 2012-2015. Efeknya bisa terasa pada komunikasi radio bahkan hingga perubahan iklim.

8. Gayus Tambunan

Pegawai Direktorat Jenderal Pajak Departemen Keuangan bernama Gayus Halomoan Tambunan ini berpangkat sebagai pegawai golongan III A. Tapi kekayaannya mencapai puluhan miliar. Indikasi awal keberadaan makelar kasus perpajakan pertama kali diungkapkan mantan Kepala Bareskrim Polri Komisaris Jenderal Susno Duadji.

Gayus lalu ditangkap setelah sempat bersembunyi di Singapura. Ia diharapkan mengungkap berbagai penyelewengan yang melibatkan sogokan dari perusahaan besar. Hingga saat ini, proses hukumnya masih bergulir.

9. Pasha Ungu

Vokalis band pop Ungu ini aslinya bernama Sigit Purnomo. Rumah tangganya dengan Okie Agustina retak. Berbagai gosip berkelebat seputar hal itu, juga naik-turun hubungannya dengan berbagai perempuan, juga dengan mantan istrinya, yang senantiasa dipantau penggemarnya.

10. Anggodo Widjojo

Pengusaha Anggodo Widjojo adalah adik Anggoro Widjojo yang tetap buron hingga kini. Skandal Anggodo melibatkan jaksa, polisi, hingga pengacara yang diduga disogok untuk memuluskan kasus kakaknya.

Rekaman pembicaraan sejumlah orang dengan Anggodo pernah diputar di Mahkamah Konstitusi. Anggodo lalu ditetapkan sebagai tersangka penyuapan pada Januari 2010.

http://id.yearinreview.yahoo.com/2010/id_10_top_pencarian#10anggodo-widjojo
http://selintasberita.blogspot.com/2010/12/kilas-balik-10-top-pencarian-2010.html

Pembaca kami juga menyukai