Hot News

Ayunan Terbesar dan Tertinggi di Dunia

Pemerintah daerah di Orlando, Amerika Serikat (AS) menyetujui pembangunan ayunan terbesar dan tertinggi di dunia.



Star Flyer dengan tinggi 425 kaki atau 129 meter akan menjadi ayunan tertinggi di dunia, bergabung dengan roda observasi terbesar Orlando Eye.

"Orlando Eye adalah proyek yang lebih pasif," kata seorang dari Unicorp Chuch Whitall, perusahaan yang bertanggung jawab untuk Star Flyer dan Orlando Eye, seperti UPI, Jumat (12/18/2015).

"Tetapi Star Flyer akan membuat Anda lebih tegang," lanjutnya.

Ayunan terbesar ini akan diluncurkan pada 2016 di Gooding's Plaza di Orlando's International Drive, berdekatan dengan Museum Lilin Madame Tussauds dan Sea Life Aquarium. (Sumber)